DESA CISANDE KAB. SUKABUMI GELAR PENGUKUHAN KARANG TARUNA


Sukabumi-banyakberita.com-Pengukuhan  kurang taruna Desa Cisande,  di iringi santunan anak yatim yang ada di desa cisande,  kecamatan Caringin,  kebupaten Sukabumi,minggu (12/3/23).

Acara tersebut di hadiri ketua karang taruna kecamatan,  Hendar Bondeth, karang taruna kebupaten bidang kemitraan dan kewirausahaan,  Heri Mulyana,  Babinsa dan  Binmas Cibadak, kegiatan tersebut di laksanakan di halaman kantor desa cisande.

Sekitar 100 yatim yang mendapatkan santunan menghiasi acara pelantikan tersebut.

Heri Mulyana selaku perwakilan karang taruna kabupaten , menjelaskan,  "Alhamdulillah kami perwakilan dari karang taruna kabupaten,  telah bisa menghadiri acara pengukuhan karang taruna desa cisande dengan kegiatannya yaitu santunan kepada anak yatim-piatu kami sangat apresiasi dengan kegiatan tersebut mudah mudahan kepengurusan karang taruna desa cisande lebih maju dan tidak melupakan Fitroh nya karang taruna sebagai kontrol sosial, serta bisa memfasilitasi kepentingan masyarakat,"jelasnya.


Di tempat yang sama, Hendar Bondeth perwakilan karang taruna kecamatan, menambahkan, "kami sangat mengapresiasi dengan ada nya pengukuhan karang taruna yang di barengi santunan anak yatim kami juga mendorong semua karang taruna yang ada di kecamatan Cicantayan, dan ikut tumbuh dan berkembang sesuai dengan harapan kita," imbuhnya. 

Kepala desa cisande Dasep juga mengapresiasi dengan terselenggaranya kegiatan yang di gagas karang taruna tersebut,  selaku kepal desa cisande mengapresiasi kegiatan karang taruna desa,  pengukuhan sudah bisa melaksanakan santunan ia pun berharap bisa lebih maju  dan bersinergi dengan pemerintahan desa.

Somdani/MRR

Posting Komentar

0 Komentar

Tedbree Logo
BBCdotNews Biasanya membalas dalam 15 Menit
Halo, Ada yang bisa kami bantu? ...
Kirim